Tips Upgrade Manual Wordpress 2.7
Melakukan Update Manual Wordpress 2.7 tidaklah sesulit apa yang ada dalam bayangan kita. Biasanya kalau kita menginstal wordpress pada hosting pihak hosting tidak menyediakan versi terbaru dalam auto installernya seperti Fantastico atau Elefante tool. Sebelum melakukan update, hal yang perlu bahkan wajib anda lakukan adalah membackup seluruh file wordpress lama anda berikut databasenya. Backup database ini bisa anda lakukan dengan dengan menggunakan fitur Phpmyadmin pada Cpanel anda. Lakukan juga backup pada posting-posting anda dengan menggunakan fitur Export yang disediakan.
Berikut ini langhah-langkah melakukan upgrade manual Wordpress 2.7 :
1. Pastikan isi blog dan database sudah anda backup
2. Deactivate-kan semua Plugins yang anda install
3. Download wordpress 2.7 di sini http://wordpress.org/download/
4. Kemudian ekstrak file wordpress tsb
5. Upload melalui FTP client pada folder wordpress anda
6. timpa seluruh file wordpress lama anda kecuali file wp-content.
Selanjutnya anda login ke dashboard, dan jika proses update berlangsung lancar, anda tinggal klik tombol Upgrade wordpress, lalu klik tombol Continue, anda telah berhasil melakukan upgrade, selanjutnya akan muncul tampilan dashboard baru. Jangan lupa untuk mengaktifkan kembali Plugin-plugin anda.
Semoga bermanfaat,
Mari berbagi untuk kemajuan bersama…!!!
Related Posts by Categories
- Menambahkan Sitemap Di Search Engine Google
- Mendaftarkan Blog Ke Search Engine Google
- Cara Install Wordpress melalui Fantastico Autoinstaller
- Tips Mengganti Themes Wordpress
- Cara membuat read more di wordpress
- Tips Menguasai Halaman Wordpress
- API key Untuk Aksimet
- Mengenal Menu-menu Pada Admin Dashboard Wordpress
Post a Comment